Politik Nasional Politik Daerah Politik Parlemen Politik Luar Negeri Trending Topic Opini Politikus
Share :
Adies Kadir: BSNPG Cetuskan Inovasi untuk Pemuda Golkar Lewat Diskusi Refleksi Sistem Politik Indonesia
  Han   14 Januari 2025
Adies Kadir, Waketum DPP Partai GOLKAR
 
 
KabarGolkar Jakarta, 13 Januari 2024 – Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar sekaligus Wakil Ketua DPR RI, Adies Kadir, memberikan sambutan dalam acara Diskusi Publik Pancasila dan Demokrasi Volume 1 yang diselenggarakan oleh Badan Saksi Nasional Partai Golkar (BSNPG) pada Senin, 13 Januari 2024. Diskusi tersebut mengangkat tema: “Refleksi Sistem Politik Indonesia: Telaah Perjalanan Politik Sejak Era Orde Lama Hingga Reformasi”.
 
Dalam sambutannya, Adies Kadir menegaskan pentingnya diskusi produktif seperti ini sebagai bentuk kontribusi nyata generasi muda Golkar terhadap pengembangan partai dan bangsa. “BSNPG selalu hadir dengan inovasi-inovasi yang memberi contoh kepada seluruh anak muda Golkar. Ini loh, karya nyata yang kita sebut karya nyata,” ujar Adies.
 
Ia juga menekankan pentingnya dialog yang menghasilkan solusi konkret, dibandingkan perbincangan yang hanya membuang waktu. “Kalau hanya omong-omong tidak jelas, secangkir kopi habis tapi tanpa kesimpulan. Lebih baik kita habiskan sebotol air mineral, tapi diskusi ini menghasilkan sesuatu yang bermanfaat untuk partai dan bangsa,” tegasnya.
 
Diskusi ini merupakan langkah strategis BSNPG untuk terus memupuk pemahaman ideologi Pancasila dan prinsip demokrasi di kalangan kader muda. Selain itu, kegiatan ini menjadi ajang untuk merumuskan langkah nyata yang mendukung konsolidasi dan pembaharuan di tubuh Partai Golkar.
 
Sebagai penutup, Adies mengapresiasi semangat generasi muda Golkar yang hadir dalam diskusi tersebut. Ia berharap kegiatan seperti ini menjadi teladan bagi kader lain dalam membangun partai yang lebih baik dan berkontribusi bagi Indonesia.
 
Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh politik, akademisi, dan generasi muda partai yang antusias berdiskusi mengenai perjalanan politik Indonesia dari era Orde Lama hingga Reformasi, serta refleksi untuk masa depan.
 
BSNPG terus menunjukkan dedikasinya dalam membangun kualitas kader Golkar, menjadikan diskusi ini sebagai bagian dari karya produktif yang membawa manfaat nyata untuk partai dan bangsa.
Wacana Online adalah media resmi. kami memberikan layanan media online, media monitoring dan kampanye digital politik.
About Us - Advertise - Policy - Pedoman Media Cyber - Contact Us
©2022 Wacana Online. All Rights Reserved.